02. Metode Pekerjaan Beton Cyclop K-175 Pada Proyek Pembangunan Pengendali Banjir Sungai Barabai
Pada proyek pembangunan Pengendali Banjir Sungai Barabai, terdapat pekerjaan bangunan Pelimpah (spillway). Bangunan Pelimpah(spillway) ini dirancang untuk dibangun dengan struktur beton K-225. Dengan mempertimbangkan aspek biaya, mutu dan waktu untuk mencapai efisiensi biaya, dilaksanakan perubahan desain dari beton K-225 menjadi beton Cyclop K-175. Setelah dilakukan analisa, meskipun dari aspek mutu dan kekuatan beton cyclop K-175 masih dibawah K-225 tetapi sudah memenuhi syarat sebagai metode konstruksi Bangunan Pelimpah(spillway
  • Enrolled students: No students enrolled in this course yet
01. Metode Pelaksanaan Pemancangan FCSP pada Proyek Pengaman Pantai Kabupaten Cilacap

Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat, pemerintah dalam hal ini melalui Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak (BBWS-SO) senantiasa berupaya melaksanakan pengelolaan di bidang Sumber Daya Air diantaranya yang menyangkut aspek Pengendalian Daya Rusak Air dan ketahanan pangan. Wilayah Kerja Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak mencakup 12 Daerah Aliran Sungai (DAS), dimana Wilayah Pantai di Kabupaten Cilacap termasuk didalamnya yang secara administratif berada di Kabupaten Cilacap.  

Pada tahun 2021 Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak telah melakukan identifikasi dan desain untuk solusi dari permasalahan yang terjadi melalui paket pekerjaan SID dan Penyusunan Dokumen Lingkungan Hidup dan Pengaman Pantai Kabupaten Cilacap. Dari hasil kajian yang telah dilakukan di beberapa wilayah Pantai di Kabupaten Cilacap yang mengalami permasalahan dan masuk dalam lingkup desain ini meliputi Panjang total 6 km yaitu sebagai berikut : 

1. Pantai Cakarayam sepanjang 0,35 km 
2. Pantai Lengkong sepanjang 1,80 km 
3. Pantai Tegal Kamulyan sepanjang 2,45 km 
4. Pantai Kemiren sepanjang 1,40 km 


  • Enrolled students: No students enrolled in this course yet